Song : Saat Kau Telah Mengerti

Album : Saat Kau telah Mengerti

Artist : Virgoun

Release Date : 13 Januari 2023

Label : dr.m (Digital Rantai Maya)

Genre : POP

Overall score : 9/10

 

          Haloo Kampus mania, Setelah Surat Cinta Untuk Starla yang didedikasikan untuk anak perempuannya yang bernama starla, kini virgoun membuat single terbaru berjudul “Saat Kau Telah Mengerti” yang berisi sebuah pesan hangat untuk anaknya dan juga keresahan dirinya dalam mendidik seorang anak dan yang ia takuti sang anak adalah tak mengerti dari pemahaman yang telah ia berikan. dikutip dari youtube virgoun ia mengatakan “Gw pengen semua yang denger lagu Saat Kau Telah Mengerti ini (pada saatnya kelak, akan) mengerti; bahwa hal yang paling menantang dari punya Anak adalah bukan mengisi mulut mereka dengan makanan, tapi mengisi kepala mereka dengan pemahaman. Dan semoga semua Anak bisa mengerti kenapa Ayah tuh harus ada tegasnya”. 

          Tak heran lagu ini sangat mengandung banyak makna tentang sang anak, virgoun juga menjelaskan bahwa lagu ini juga ia dedikasikan kepada anak anak diluar sana yang sering berkonflik dengan orang tuanya dan juga lagu ini didedikasikan kepada para orang tua terkhususnya seorang ayah agar dapat mengerti perasaan anaknya, lanjutan dalam deskripsi youtubenya mengtakan “Lagu Saat Kau Telah Mengerti didedikasikan untuk Anak yang pernah atau sedang di fase banyak konflik dengan orang tua, juga untuk para Ayah yang ingin memberikan pengertian atas semua hal yang dilakukan kepada Anaknya. Semoga lewat lagu ini Ayah-Anak (akan) saling bisa mengerti lebih baik dari sebelumnya. Bahwa dalam ketegasan seorang Ayah sekalipun, akan selalu ada doa untuk Anaknya: “Kau akan KUAT, Kau akan HEBAT, Permata Hatiku..”. Ketegasan dan doa Ayah ini baru akan terasa, Saat Kau Telah Mengerti.” 

          Dalam video clip yang ada di Youtube kita seperti diberi pengertian oleh virgoun bahwasanya pendewasaan yang dialami oleh sang anak membuat sang ayah khawatir dan juga ini adalah sebuah keresahan bagi banyak ayah diluar sana ketika anak perempuannya tumbuh menjadi dewasa. namun, kekhawatiran sang ayah akan menjadi rasa khawatir sang anak di mana ketika sang anak telah menjadi orang tua sehingga judul dari lagu ini adalah Saat Kau Telah Mengerti

          Disini virgoun juga seperti mengajak bersama kenangan pendengar bersama ayah ayah para pendengar, dan ya kampus mania lagu ini mampu membuat kita teringat dengan hal hal yang biasa kita lakukan dengan ayah kita. Terbukti dalam komen yang ada di channel youtube-nya banyak para pendengar yang mengutarakan hal hal yang mengingatkan mereka kepada pendengar, Sebagai seorang pelajar/mahasiswa lagu ini sangat cocok buat kampus mania yang ingin ingat dengan segala peluk hangat bersama orang tua kampus mania, virgoun memang tak pernah gagal dalam membuat lagu yang membuat kita merasakan arti dan makna dari lagu ini. 

           Sooo!!!, buat kampus mania yang penasaran dengan lagu ini kampus mania bisa langsung mendengarkan lagu ini di segala platform musik yang kampus mania punya, enjoy the song kampus mania!.

           Written by Elang Aditya and Najla Salma 

Stream on : 

Spotify : https://open.spotify.com/track/22k5lgD5F7Pc7BodEMzDrY?si=f815abf14a484f5d

YT Music : https://bit.ly/SaatKauTelahMengerti-Y…

Apple Music :https://music.apple.com/id/album/saat-kau-telah-mengerti-single/1663718221